Cara mencari literatur ilmiah di internet


Kebanyakan mahasiswa strata 1 dan 2 masih sering kebingungan bagaimana mencari artikel-artikel ilmiah, paten, review dan jenis literatur lainnya secara online. Sering kali karena keterbatasan itu, mereka hanya menggunakan literatur local saja sebagai bahan rujukan. Kalaupun ada memasukkan artikel jurnal internasional di dalam daftar pustaka, mereka hanya mengisikannya sebagai daftar tanpa pernah memililki dan membaca copy artikel tersebut. Jelas saja pengaruhnya adalah pada kualitas penelitian dan laporan (baik skripsi maupun tesis) yang dihasilkan. Padahal semakin banyak kita membaca hasil-hasil penelitian orang lain, semakin kreatif kita dalam memunculkan ide-ide baru serta menterjemahkannya ke dalam tulisan.
Saya mencoba membagi beberapa trik  kepada anda tentang usaha mengumpulkan literatur dari dunia internasional. Hal terpenting dari trik ini tentu saja kemampuan bahasa inggris yang memadai. Karena itu rajin-rajinlah mempraktekkan bahsa inggris dimana saja berada. Langkah selanjutnya yang bisa dicoba antara lain:
1.      Mencari literatur via google.
Anda cukup memasukkan kata kunci artikel atau paten yang ingin dicari, kemudian tambahkan .pdf di akhir kalimatnya. Om google akan segera menampilkan hasil-hasil yang relevan dalam bentuk pdf format. Biasanya yang ditampilkan ini adalah free artikel, artikel berbayar yang diupload kembali oleh seseorang, artikel dari situs authornya dll. Anda tinggal mengklik link pdf tersebut untuk mendownload.
2.      Menggunakan google scholar
Google scholar merupakan sebuah fitur layanan google untuk masyarakat ilmiah. Dengan memasukkan kata kunci yang berhubungan dengan penelitian kita, google scholar akan mengumpulkan semua dokumen berbentuk artikel dari seluruh dunia, baik perpustakaan online, free from publisher maupun institusi penelitian. Beberapa hasil penelitian dapat didownload secara gratis. Untuk IP Address Indonesia, google scholar beralamat di google.scholar.co.id.
3.      Meminta artikel dari teman di luar negeri
Universitas di Negara maju biasanya sudah memiliki langganan jurnal online secara permanen. Mahasiswanya dapat mengakses jurnal tersebut dengan gratis menggunakan IP Address kampus. Semakin terkenal kampusnya, maka semakin banyak dan variatif langganan jurnal yang disediakannya. Contohnya Pensylvannia Universitymenyediakan akses ke jurnal-jurnal keluaran American Chemical Society (ACS), Elsevier, Springerlink, dan Kluwer publisher.
Anda tinggal mencari rekan yang berkuliah di kampus bersangkutan, baik orang Indonesia ataupun bukan. Akrabkan dulu diri anda dengan mereka selama 3-4 kali email, kemudian silahkan ajukan permohonan bantuan mendownload jurnal. Cara lainnya adalah bergabung dengan milis yang khusus menyediakan bantuan untuk mengunduh artikel ilmiah. Foundernya adalah mahasiswa kita yang kuliah di luar negeri. Anda tinggal bergabung ke milis, kirimkan request, kemudian member lain yang memiliki akses ke jurnal yang anda minta akan mengirimkan artikel tersebut ke email anda via japri.
4.      Meminta langsung ke author artikel tersebut.

Situs publisher jurnal berbayar biasanya tetap menampilkan abstrak penelitian serta nama-nama authornya. Di Elsevier, corresponding author artikel tersebut langsung dilengkapinya dengan alamat email yang bisa dihubungi sedangkan pada ACS tidak. Anda dapat langsung menghubungi author yang bersangkutan untuk meminta capy jurnal yang dibutuhkan. Jika alamat emailnya belum tersedia, tidak usah sedih. Copykan saja nama corresponding authornya ke kolom search di situs resmi universitas tempat dia berada, kemudian lakukan pencarian. Google akan menampilkan link-link yang berhubungan dengan si author. Periksa satu persatu link tersebut, akan akan menemukan alamat email orang yang dicari.
Cara terakhir adalah meretas situs publisher yang bersangkutan atau menggunakan fake cc. Tapi saya sangat tidak menyarankan anda untuk menggunakan cara ini karena tidak akan baik untuk masa depan anda dunia akhirat.

Selamat berburu artikel.

comment 2 komentar:

Cari Literatur on 5 Oktober 2011 pukul 23.01 mengatakan...

Jasa Pencarian Literatur / Pustaka untuk Penelitian (Skripsi, Tesis, Disertasi, Perusahaan)

http://cariliteratur.biz.nf

cepat, akurat, mudah dan murah

ezsa-abna.blogspot.com on 9 September 2019 pukul 01.53 mengatakan...

"Cara terakhir adalah meretas situs publisher yang bersangkutan atau menggunakan fake cc."


maaf saya tidak memahami maksud dari kutipan anda terakhir, mohon penjelasannya yang lebih mudah dipahami.. terimakasih suhu

Posting Komentar

Delete this element to display blogger navbar

 
© The Viko's Emporium | Design by Blog template in collaboration with Concert Tickets, and Menopause symptoms
Powered by Blogger